Selasa, 21 Mei 2019

Cara Crop Foto di Inkscape


Jumpa lagi guys dengan gw, Rintang alias Lintang. Kali ini tetep sama, gw bakal ngasih materi tentang inkscape lagi. Dan kali ini gw sharing tentang cara crop foto di inkscape. Yup, kenapa gw kasih tutorial yang cuma "crop foto" doang? Karena cara crop di inkscape tergolong berbeda dengan software-software lainnya. Ok deh gausah basa-basi lagi cekidot.

Langkah-langkah crop foto di inkscape :
1. Buka Inkscape kemudian masukan foto yang akan dicrop dengan cara klik File>Import atau tekan Ctrl+I.

2. Setelah memasukan fotonya, sekarang kita tentukan bagian mana yang akan kita ambil/crop menggunakan tool rectangular. Kira-kira seperti gambar dibawah.
3. Langkah ketiga adalah klik kiri rectangular yang baru dibuat tadi dan ditambah tekan shift bersamaan dengan mengklik fotonya.
4. Langkah terakhir adalah Klik object>clip>set. Tara... Foto pun sudah berhasil di crop.

Well. Begitulah cara crop foto di software inkscape. Buat kalian yang masih bingung dengan tutorial diatas bisa langsung komen di bawah atau langsung contact saya melalui contact admin. See you next time, Matao minna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar