Jumat, 07 Juni 2019

Cara Instal Inkscape di Linux Ubuntu

Hallo minna san. Kali ini gw balik lagi bahas soal desain. Yup, sesuai judul gw bakal kasih tau cara instal software inkscape di linux ubuntu. Disini gw menggunakan linux ubuntu versi 18.04 LTS. Kenapa harus milih inkscape? Ada beberapa alasannya sih. Inkscape adalah sebuah software desain grafis yang memiliki lisensi open source. Jadi kalian tidak perlu mikir tentang crack ataupun bayar sewa lisensi kayak Corel, Photoshop, AI, dll. Selain itu, hampir memiliki tool yang hampir mirip dengan Corel. Jadi, buat kalian yang basicnya vector sangatlah cocok dengan inkscape ini.

Sebelum kita instal inkscapenya, kita membutuhkan beberapa alat untuk membantu penginstalan inkscapenya. Pertama tentunya siapkan linux ubuntunya, karena kita bakal instal di ubuntu. Yang kedua yang paling wajib adalah kuota internet untuk mendownload inkscapenya. Dan jangan lupa camilan atau kopi biar gak spaneng nunggu penginstalan.

Cara penginstalan inkscape ada 2 cara, yaitu :
1. Instal Manual dengan Terminal
2. Instal dengan Ubuntu Software Center
Okelah. kita langsung saja ke tahap instalasinya.

Cara 1 (Instal Manual dengan Terminal).
1. Buka terminal dahulu dengan menekan tombol Ctrl+Alt+T.
2. Kemudian ketikan perintah dibawah ini.
sudo add-apt-repository ppa:inkscape.dev/stable
3. Selanjutnya, kita perbarui dulu paket yang terbaru agar PPA yang baru ditambahkan terdeteksi dengan perintang dibawah ini.
sudo apt update
4. Setelah update selesai, langkah terakhir adalah menginstalnya. Ketikan perintah dibawah ini. Tekan Y kemudian Enter ketika diminta.
sudo apt install inkscape
5. Tunggu proses instal selesai. Dan jika sudah berhasil terinstal maka inkscape sudah dapat dipakai untuk desain.

Cara 2 (Instal melalui Ubuntu Software Center).
1. Buka ubuntu software center. Kemudian pilih Graphics & Photograpy. Scroll kebawah hingga menemukan inkscape.
2. Kemudian tinggal kita klik inkscapenya kemudian kita download. Secara otomatis jika sudah selesai terdownload maka inkscape juga akan langsung terinstal dan siap digunakan.

Itulah tadi cara instal inkscape di linux ubuntu. Dari dua cara tersebut memang cara kedua simpel tidak usah repot-repot mengetikan kode di terminal. Namun, kalau gw pribadi lebih suka instal lewat terminal karena di Ubuntu software center punya gw lama downloadnya. Tapi juga gak ada salahnya pakai cara kedua. Lagian kita juga sudah tahu cara instal inkscapenya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar